Polda Bali, BIN-RI.COM Polres Bangli Polres Bangli gelar upacara Korpsraport Kenaikan Pangkat Anggotanya, upacara ini dilakukan di lapangan Apel Mapolres Bangli, Minggu (30/6).
Upacara Korpsraport dipimpin langsung Kapolres AKBP I Dewa Agung Roy Marantika, S.H.,S.I.K., dan dihadiri para pejabat utama, para perwira serta anggota dan ASN Polres Bangli
Sebanyak dua puluh personel Polres Bangli diberikan kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi terhitung mulai tanggal 1 Juli 2024 diantaranya kenaikan pangkat Bripda ke Briptu satu orang, Briptu ke Brigadir sebanyak sebelas orang, Brigadir ke Bripka satu orang, Bripka ke Aipda dua orang dan Aipda ke Aiptu lima orang.
Kenaikan pangkat ini merupakan bentuk penghargaan kepada Personel Polri yang berdedikasi dan berintegritas terhadap tugas tugas Polri yang diembannya.
Kasi Humas Polres Bangli AKP I Wayan Sarta seijin Kapolres Bangli mengatakan pemberian kenaikan pangkat diberikan kepada personel yang tak tercela salah satunya tidak memiliki riwayat pelanggaran disiplin maupun kode etik serta telah mengikuti serangkaian tes yang telah ditentukan.
Selain itu Pimpinan juga mengucapkan selamat atas kenaikan pangkat yang diterima, kenaikan pangkat ini hendaknya dibarengi dengan pelaksanaan tugas yang baik.
“Pimpinan berharap dengan diberikannya kenaikan pangkat ini anggota dapat bertugas lebih profesional, proporsional dan humanis,”tutupnya