Example floating
Example floating
Polri

Giatkan Sambang Kamtibmas Polsek Denpasar Barat Rangkul Masyarakat Dalam Menjaga Stabilitas Keamanan

Avatar of BIN RI
10
×

Giatkan Sambang Kamtibmas Polsek Denpasar Barat Rangkul Masyarakat Dalam Menjaga Stabilitas Keamanan

Sebarkan artikel ini
IMG 20250204 WA00911

Denbar, BIN-RI.COM Sebagai wadah menjalin silaturahmi antara Kepolisian dengan masyarakat setempat guna menciptakan situasi keamanan wilayah yang kondusif, Polsek Denpasar Barat laksanakan sambang kamtibmas.

Pawas Polsek Denpasar Barat Ipda Ade Hary Minggana, S.H., bersama Padal Aiptu Wayan Surana melaksanakan Sambang dan Silaturahmi serta memberikan arahan dan himbauan kepada karyawan dan Manajer Green Car di jalan Mahendradatta Denpasar, Selasa (4/2/2025).

Pada kesempatan ini, Pawas mengajak para karyawan serta pihak managemen untuk menjaga keamanan dan ketertiban dilingkungan tempat kerja.

Dikatakan juga kepada pihak managemen agar mengupayakan pemasangan CCTV yang mengarah ke jalan untuk memudahkan pemantauan terhadap gerak gerik orang yang tidak dikenal ataupun pelaku kejahatan.

Kapolsek Denpasar Barat Kompol Laksmi Trisnadewi W, S.H, S.I.K., dalam konfirmasinya mengatakan “Bahwa kegiatan ini adalah bentuk sinergitas Polri bersama pihak managemen Green Car untuk menciptakan keamanan dan ketertiban serta kondusifitas dilingkungan tempat usaha mereka”, terangnya.

Example 120x600

Tinggalkan Balasan