Kuta Selatan, BIN-RI.COM 19 Maret 2025 – Kanit Binmas Polsek Kuta Selatan, AKP I Wayan Suwita, S.H., bersama personel melaksanakan sambang kepada para pemuda yang tengah mengerjakan Ogoh-Ogoh dan berlatih menari untuk persiapan pentas di wilayah Tanjung Benoa, Selasa (18/3) malam. Beberapa banjar yang dikunjungi dalam kegiatan tersebut antara lain Banjar Tengkulung, Banjar Kerta Pascima, Banjar Anyar, dan Banjar Purwasanti.
Dalam kunjungannya, AKP I Wayan Suwita menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas kepada para pemuda yang terlibat dalam persiapan pawai Ogoh-Ogoh. Ia mengimbau agar dalam pelaksanaannya nanti, seluruh peserta menghindari konsumsi minuman beralkohol yang dapat memicu gesekan antar kelompok. Selain itu, ia juga mengingatkan agar pawai Ogoh-Ogoh tetap mengedepankan unsur budaya dengan menggunakan alat musik tradisional, bukan sound system.
Kapolsek Kuta Selatan, AKP I Komang Agus Dharmayana W., S.IK., M.Si., dalam keterangannya menegaskan pentingnya menjaga ketertiban selama rangkaian perayaan Nyepi. “Kami berharap seluruh masyarakat, khususnya para pemuda yang terlibat dalam pawai Ogoh-Ogoh, dapat menjaga keamanan dan ketertiban dengan tetap menjunjung tinggi nilai budaya serta menghindari hal-hal yang berpotensi menimbulkan konflik,” ujarnya.
Dengan adanya imbauan ini, diharapkan perayaan Nyepi tahun ini dapat berlangsung aman, tertib, dan tetap melestarikan nilai-nilai budaya Bali.
Reporter Teddi