Polri  

Polsek Kuta Selatan Gelar KRYD dan Blue Light Patrol, Jaga Keamanan Saat Bulan Puasa

IMG 20250303 WA0033

Kuta Selatan, BIN-RI.COM 3 Maret 2025 – Polsek Kuta Selatan menggelar Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) dan Blue Light Patrol pada Minggu (2/3) malam guna mengantisipasi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), terutama di momen bulan puasa.

Patroli yang dimulai pukul 21.00 WITA ini dipimpin oleh Pawas Iptu I Putu Gede Susila, S.H., bersama personel Polsek Kuta Selatan dengan menggunakan satu unit mobil dinas. Mengingat bulan Ramadan, patroli tidak hanya dilakukan di jalan raya, tetapi juga menyambangi masjid-masjid yang sedang melaksanakan sholat tarawih di sekitar Jl. Bypass Ngurah Rai, Jimbaran, Kecamatan Kuta Selatan, Kabupaten Badung.

Dalam kegiatan ini, petugas menyasar aktivitas masyarakat, potensi kriminalitas, serta mengantisipasi peredaran narkoba dan kepemilikan senjata tajam. Selain itu, patroli juga melakukan pengecekan di area parkir guna mencegah pencurian kendaraan bermotor.

Kapolsek Kuta Selatan, KOMPOL I Gusti Ngurah Yudistira, S.H., M.H., menegaskan bahwa patroli ini merupakan langkah preventif untuk menjaga kondusivitas wilayah, khususnya selama bulan Ramadan.

“Kami akan terus meningkatkan patroli, terutama di lokasi-lokasi rawan kejahatan serta tempat ibadah selama bulan puasa. Kami ingin memastikan masyarakat dapat menjalankan ibadah dengan aman dan nyaman,” ujarnya.

Hingga patroli berakhir pukul 23.00 WITA, situasi di wilayah hukum Polsek Kuta Selatan terpantau aman, tertib, dan terkendali tanpa adanya gangguan keamanan yang menonjol. Polsek Kuta Selatan memastikan kegiatan serupa akan terus dilakukan secara rutin guna menjaga stabilitas Kamtibmas.